MrJazsohanisharma

Peringatan Hari Jadi Kabupaten Pacitan Dirayakan dengan Pengajian Jamaah Al Khidmah

PACITANTERKINI || Bersama ribuan umat muslim yang memadati Pendopo Kabupaten Pacitan, Bupati Indrata Nur Bayuaji mengikuti acara pengajian yang digelar Jamaah Al Khidmah.

Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-279 Kabupaten Pacitan tersebut diawali dengan istighosah, dzikir tahlil manaqib, maulidul Rosul Muhammad SAW serta diakhiri dengan mauidloh hasanah.

"Atas nama pribadi dan pemerintah daerah saya menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini, terima kasih kepada para alim ulama para masyayikh juga jamaah semua, semoga dengan bertambahnya usia kabupaten pacitan kita lebih pandai dalam menyukuri capaian hasil kerja dan nikmat yang diberikan Tuhan," kata Bupati, Sabtu (24/02).

Lebih baru Lebih lama