PACITAN TERKINI — Upaya meningkatkan budaya literasi di lingkungan lembaga pemasyarakatan kembali diperkuat. Kali ini, Rutan Kelas IIB Pacitan menggandeng Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan dalam program “Penguatan Literasi Masyarakat bagi Warga Binaan.”
Pertemuan tersebut berlangsung hangat antara Kasubsi Pelayanan Tahanan (Yantah) Rutan Kelas IIB Pacitan, Nurkholis, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan di ruang Dinas Prpustakaan dan Kearsipab Pacitan, Selasa (11/11/25).
Dalam diskusi tersebut, kedua pihak sepakat untuk memperluas kerja sama dalam pelayanan literasi bagi warga binaan melalui penyediaan bahan bacaan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka.
“Kami berkomitmen memfasilitasi layanan literasi di perpustakaan Rutan Pacitan dengan menyediakan buku-buku yang diminati warga binaan. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi sarana menambah pengetahuan sekaligus mendukung peningkatan Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) di Pacitan,” ujar Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan.
Kolaborasi ini tidak hanya sebatas penyediaan buku, tetapi juga mencakup rencana pelaksanaan kegiatan literasi seperti peminjaman buku terarah, pembacaan bersama, hingga diskusi literasi tematik. Semua itu diharapkan dapat menjadikan perpustakaan Rutan sebagai ruang pembinaan yang hidup dan inspiratif.
Dengan terwujudnya kerja sama ini, diharapkan program penguatan literasi dapat menjadi titik temu antara lembaga pemasyarakatan dan masyarakat luas, serta berkontribusi nyata terhadap visi Pacitan yang makin sejahtera dan bahagia melalui peningkatan budaya baca dan literasi masyarakat.