PACITANTERKINI || PACITAN - Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, menghadiri Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB) Gebyar Kebangsaan tahun 2024 antar Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) di Kabupaten Pacitan pada Selasa (27/02).
Acara tersebut berlangsung di Gelanggang Olah Raga (GOR) Pacitan dan diikuti oleh 26 regu putra dan putri dengan total siswa sebanyak 468 orang.
Dalam lomba tersebut, peserta menampilkan kreasi baris berbaris yang menekankan pada keseragaman, kekompakan, dan keserasian gerakan, sesuai dengan kriteria lomba. Pemenang akan diberikan piala penghargaan serta hadiah untuk pembinaan.