Iklan
Bupati Pacitan Jadi Pembina Upacara di SMK Negeri Kebonagung |
KEBONAGUNG-PACITAN || Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, memberikan motivasi kepada siswa dalam upacara bendera di SMKN Kebonagung, Senin (13/5/24).
Mas Aji menekankan pentingnya memanfaatkan waktu dengan bijak untuk masa depan. Siswa diingatkan untuk belajar dengan sungguh-sungguh, menghormati orang tua dan guru, karena tantangan di masa mendatang akan semakin berat.
Bupati menyampaikan bahwa tidak semua anak di Pacitan memiliki kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, sehingga siswa yang hadir hendaknya menghargai kesempatan ini.
Dia juga mengingatkan siswa untuk merencanakan masa depan mereka dengan baik dan memanfaatkan waktu saat ini untuk mempersiapkannya.
Bupati menekankan peran penting guru dalam membimbing siswa, karena mereka adalah investasi bagi masa depan bangsa.