Dalam sambutannya, Kepala Dinas menyampaikan ucapan selamat kepada jajaran staf yang memperoleh promosi jabatan dan amanah tugas baru. Ia menekankan pentingnya menjaga serta meneruskan etos kerja dan kinerja positif yang selama ini telah terbangun, agar tetap menjadi budaya kerja di lingkungan tugas yang baru.
Kepada pejabat yang baru dilantik, Kepala Dinas berpesan agar segera menyesuaikan diri serta membangun sinergi dengan seluruh keluarga besar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, demi terciptanya suasana kerja yang nyaman, harmonis, dan kondusif.
Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata berupa buku “Situs Pacitan Kota Misteri”, yang merupakan produk unggulan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pacitan.
Mengakhiri sambutannya, Kepala Dinas berharap semoga Allah SWT senantiasa memberikan rida dan karida-Nya kepada seluruh jajaran, dalam ikhtiar bersama mewujudkan Kabupaten Pacitan yang semakin sejahtera dan bahagia.